jurusan sistem informasi

Memilih suatu jurusan pada perguruan tinggi atau universitas tak bisa sembarangan, hal ini berkaitan dengan dunia yang nantinya akan Anda geluti selama bertahun-tahun. Dunia kerja yang akan menentukan masa depan Anda selanjutnya. Oleh karena memilih jurusan yang sesuai dengan kesukaan serta memiliki peluang kerja yang besar, adalah pilihan utama. Seperti jurusan sistem informasi yang kini tengah banyak diminati oleh para pelajar dan calon mahasiswa dibanyak daerah.

Sebuah jurusan yang memberikan banyak peluang kerja dibanyak perusahaan juga instansi pemerintahan, bahkan Anda dapat menciptakan lowongan sendiri. Sebuah jurusan yang akan membuat Anda lebih memahami sebuah sistem pada sebuah perusahaan. Jurusan ini akan mengajak Anda mempelajari lebih dalam bagaimana proses bisnis pada perusahaan. Jurusan yang membuat Anda menjadi seorang programer dan mengetahui kebutuhan berdasarkan data-data yang ada didalam perusahaan.

jurusan sistem informasi

Ada banyak posisi serta perusahaan yang membutuhkan seseorang dengan kemampuan serta pengetahuan dalam sebuah sistem informatika. Dan akan ada banyak ilmu yang perlu Anda pelajari selama menjadi mahasiswa dari sistem informatika. Anda akan mempelajari berbagai hal yang berkaitan dengan identifikasi kebutuhan serta merancang sistem pada perusahaan. Banyak hal baru dan menantang yang akan ditemui selama Anda belajar sistem informatika ini.

Pada jurusan  sistem informatika, setiap lulusannya akan dipersiapkan untuk berbagai jenis perusahaan dengan posisi pada bidang teknologi informatika. Telah banyak para lulusan dari jurusan ini yang memiliki posisi serta jenjang karier yang cukup membanggakan. Dengan kisaran gaji awal yang cukup besar,menjadikan jurusan ini banyak diminati oleh paar lulusan SMA atau pun SMK. Apalagi kini dijaman yang serba canggih dan segala sesuatunya berkaitan dengan  komputer, jurusan ini menjadi yang paling dibutuhkan.

Dijaman yang serba digital, banyak perusahaan yang membutuhkan seorang staf dengan kemampuan untuk mengembangkan sistem yang ada. Sebuah sistem yang mampu menjadi jembatan antara user atau pengguna dengan programer. Maka tak heran jika kemudian banyak lulusan jurusan ini yang memilih untuk berdiri sendiri atau menjadi seorang enterpreneur atau konsultan IT. Sebuah jurusan yang sangat menjanjikan saat ini dan menjadi favorit dibanyak perguruan tinggi atau universitas.

Jurusan Sistem Informasi dan Ilmu Yang Dipelajarinya

Salah satu jurusan yang kini memberikan banyak peluang kerja serta gaji yang cukup menjanjikan adalah sistem informatika. Anda yang kini sedang mencari jurusan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan, dapat memilih yang satu ini. Anda akan memiliki beberapa pengetahuan atau menguasai keahlian, diantaranya :

Mampu melakukan analisa.

Mampu melakukan problem solving.

Mampu berpikir secara sistematis.

Mampu atau dapat melakukan rekayasa dengan menggunakan komputer.

Mampu meneliti.

Mampu melakukan manajerial data.

Dengan begitu banyak kemampuan atau keahlian yang nantinya akan Anda miliki, maka tak salah jika kemudian banyak perusahaan yang membutuhkan lulusannya. Jurusan ini masih memiliki kaitan atau sama dengan teknik informatika juga ilmu komputer. Karena ilmu yang dipelajarinya pun hampir sama dengan kemampuan yang tak jauh berbeda. Oleh karena itu tak salah jika kemudian jurusan sistem informasi menjadi yang paling banyak diminati.

Anda akan mempelajari bagaimana data yang besar dapat diolah dengan membuat sebuah sistem serta dalam waktu yang cukup singkat. Selain itu ada beberapa ilmu atau mata kuliah yang akan dipelajari saat memilih jurusan ini, diantaranya adalah :

Manajemen proyek data.

Sistem interaksi.

Manajemen sistem informasi.

Jaringan komunikasi data.

Analisa dan perancangan sistem informasi.

Arsitektur dan pemograman aplikasi perusahaan.

Dan masih banyak lagi mata kuliah atau ilmu yang akan Anda pelajari nantinya saat telah berkuliah di jurusan sistem informasi. Kini saatnya Anda menentukan masa depan dengan memilih jurusan yang tepat dan memiliki peluang kerja yang luas.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Inspirasi Kita © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top